Postingan

Tahu Jelletot di Kramat Sentiong

Gambar
Daerah Kramat Sentiong merupakan salah satu daerah kuliner masa kini yang terletak di Kecamatan Senen Jakarta pusat, sepanjang jalan Kramat Sentiong  terdapat banyak sekali aneka jajanan, mulai dari makanan berat sampai ringan. Banyak sekali kios-kios makanan dan minuman dan juga pedagang kaki lima di sepanjang jalur ini. Kali ini saya akan membahas jajanan kaki lima yang masih bertahan hingga kini. Salah satunya "Tahu Pedas HOT JELLETOT" TAHU PEDAS HOT JELLETOT di Kramat Sentiong Bagi anda pecinta jajanan pedas yang berada di daerah Jakarta pusat, belum lengkap rasanya jika belum mencicipi jajanan yang satu ini. Tahu Pedas Hot Jelletot yang berada di daerah Kramat Sentiong ini beda dengan tahu-tahu pedas yang lainnya. Selain pedagangnya yang ramah dan murah senyum, perpaduan bahan dan bumbu yang menjadikan cita rasa yang sangat enak dan beda dengan tahu-tahu pedas yang lainnya, rasa dari tahu dan pedasnya sangat nikmat apalagi dimakan selagi hangat, dijamin s...

Apa ini yang dinamakan LDR ?

Seakan-akan aku dan kamu tak punya ruang untuk saling  bersentuhan juga saling menatap, rasanya menyakitkan jika keterbatasanku dan keterbatasanmu menjadi penyebab kita tak banyak tahu dan tak banyak bertemu. Setiap hari, kita menahan rindu yang semakin menggebu dan tak mereda. Aku menghela napas, membayangkan jika kamu bisa terus berada di sampingku dan merasakan yang juga kurasakan. Maka mungkin tak akan ada air mata ketika hanya tulisan dan suara yang bisa menguatkan kita. Maka tentu saja tak akan ada ucapan rindu berkali-kali yang terlontar dari bibir kita, ketika perasaan itu semakin membabibuta. Sekuat apakah perasaan cinta kita?  Menahan dan mempertahankan, dan kadangkala memicu pertengkaran.  Tapi... Itulah manisnya jarak, ia membuat kita saling menyadari, "tak ada cinta tanpa luka, tak ada cinta tanpa rindu". Sayang... Apalah artinya jika kita masih mengeja nama yang sama? Apalah arti jauhnya jarak jika aku dan kamu masih sangat mungkin me...

Catatan kecil untuk Ayah

Dulu Ayah adalah sosok yang tangguh, pejuang keras yang pantas kuanggap pahlawan 💪💪 Dulu Ayah berjuang keras, banting tulang mencari nafkah untuk menghidupi dan memenuhi kebutuhan keluarga 💰💰 Dulu Ayah bekerja tanpa kenal lelah, penuh semangat walaupun banyak tenaga dan pikiran yang selalu menjadi beban ✊✊ Dan dulu Ayah mengajariku bagaimana menjadi anak yang seharusnya 🏃🏃 Tetapi...⁉⁉ Ayah dan Ibu berpisah... Mereka menyuruhku untuk memilih satu diantara mereka 🚹➡🚺 Aku kecewa 😞😞 Aku sangat sedih 😢😢 Bagaimana bisa aku memilih antara Ayah atau Ibu Aku dipaksa memilih sesuatu yang bukan pilihan ⛔ Ayah dan Ibu tidak mengerti tentang perasaanku Aku butuh kalian berdua 🚹🔄🚺 Pada akhirnya... Aku memutuskan untuk ikut Ibu  👗👗 Teruntuk Ayah... Bukan aku tak menyayangimu Andai kau tau rasanya jadi aku, kau pasti akan paham 👌👌 Aku dipaksa untuk dewasa, keadaan mengharuskan aku untuk mandiri dan tidak manja lagi 😎😎 Bahagia tak...

Biografi Aceng Kurnia

Gambar
  Aceng Kurnia Lahir di Sukabumi, 6 September 1992, ia adalah anak kesatu dari dua bersaudara, ia memiliki seorang adik laki-laki yang bernama A.Arianto, buah perkawinan dari pasangan Acep Hamdan dan Karniah. Aceng adalah nama panggilan akrabnya, ia terlahir dari keluarga yang sangat sederhana, Ayahnya seorang buruh swasta di sebuah perusahaan, sedangkan Ibunya bekerja sebagai ibu rumah tangga. Pertama kali ia masuk sekolah pada tahun 1999 - 2005 di SDN Cikasintu, kemudian setelah lulus, ia melanjutkan lagi ke SMPN 1 Cidadap, dari tahun 2005 - 2008. Pada tahun 2008 - 2011, ia melanjutkan sekolahnya ke SMKN 1 Sagaranten. Di SMK ini, ia mengikuti beberapa kegiatan ekstrakulikuler, mulai dari pramuka, olahraga, kesenian dll. Setelah lulus dari SMK, lelaki berdarah sunda ini mencoba hijrah ke Jakarta untuk mencari kerja, dan tidak lama setelah itu, ia diterima kerja untuk pertama kalinya. Ia bekerja di sebuah bengkel powersteering mobil di daerah Fatmawati, Jakar...

Dear Mantan

Hai apa kabar ?? Masih ingat aku ga ?? Aku cuma lagi kangen doang ko... Kamu udah bahagia ya sekarang ?? Tenang aja, aku ga akan ganggu lagi ko... Kalau di ingat-ingat lucu ya... Kita dulu deket banget, sampai akhirnya kamu berubah... Ngilang, dateng terus pergi se'enaknya... Disitu aku sakit banget, tapi... Aku ga bisa apa-apa, aku ga bisa buat minta kamu balik lagi, aku ga bisa maksa kamu kaya dulu lagi dan aku ga bisa maksain keadaan buat tetep kamu disini... Aku sadar... Aku ga bisa terus-terusan kaya gitu, aku ga bisa terus larut di keadaan itu, a ku harus mulai terbiasa, tanpa kamu... Hal yang paling sulit dan hal yang paling aku benci adalah... Aku harus lupain kamu !! Sekarang semuanya udah beda, aku  sama kamu udah sibuk masing-masing... Ma'af... Aku pernah ngusik hidup kamu, aku pernah jadi orang aneh dihidup kamu, aku ga pernah bisa jadi apa yang kamu mau... Tapi... Aku selalu berusaha buat jadi yang terbaik, tapi mungkin dengan cara yang s...

Kampung halaman berjuta cerita

Mentari pagi mulai menyinari sebuah kampung kecil yang sangat jauh dari nuansa perkotaan, tepatnya di kampung Negleng kecamatan Cidadap kabupaten Sukabumi, udara yang begitu sejuk dan burung-burung yang berkicauan tak pernah bosan menyambut indahnya pagi. Masyarakat disekitar mulai sibuk dengan aktifitasnya masing-masing, anak-anak berbondong-bondong pergi ke sekolah dengan berjalan kaki. Jalanan di kampung ini masih bebatuan terjal dan sama sekali belum pernah di aspal. Sedangkan para orang tuanya pergi ke ladang dan sawahnya, ada juga yang bekerja sebagai buruh swasta di sebuah perusahaan. Di kampung ini hampir semuanya dikelilingi dengan area perkebunan, karena dikampung ini memiliki perkebunan karet yang sangat luas dan juga pabrik pengolahan karet yang cukup besar, dan di kelola oleh sebuah perusahaan swasta. Banyak masyarakat yang menggantungkan hidupnya di perusahaan ini, bahkan banyak juga masyarakat yang datang dari luar kampung yang bekerja disini. Mayoritas masyarakat...